Thursday, January 2, 2014

Persiapan Masuk Sekolah setelah Liburan

         
         Persiapan Masuk sekolah
      Liburan semester gasal di akhir tahun 2013 sangatlah menyenangkan, karena bertepatan dengan hari natal dan hari tahun baru 2014. Banyak hal yang telah dilakukan dalam hari liburan ini, tetapi beberapa hari lagi akan uasai dan kembalilah untuk para pelajar dan guru memulai lagi proses belajar mengajar. Dan hal itu akan terasa berat karena kita sedikit terbiasa dengan suasana liburan yang bebas tanpa tugas. Tetapi ada cara-cara supaya saat waktu masuk sekolah kita sudah tidak kaget dan tidak terasa malas, bahkan bersemangat.


Ada hal-hal yang harus dipersiapkan untuk memulai semester genap di tahun 2014 ini, berikut ulasanya:

1.                  Persiapkan perlengkapan sekolah


Tentunya sekolah harus ada perlengkapannya, saat perlengkapan telah dipersiapkan maka sekolah akan terasa tenang karena untuk melaksanakan tugas-tugas sudahlah ada perlengkapanya. Saat liburan mungkin banyak alat belajar yang hilang atau terselip, dan harus segera dicari agar waktu yang masih ada dapat di isi untuk mengerjakan tugas yang belum selesai. Bukan hanya alat tulis tetapi seragam haruslah dipersiapkan, disetrika agar terlihat rapi saat dipakai, sepatu yang belum sempat dicuci agar segera dicuci mumpung dihari jum’at ini cerah dengan sinar matahari yang terang.

2.                  Selesaikan tugas-tugas


Setelah anda memperiapkan perlengkapan sekolah, anda tinggal harus menyelesaikan tugas-tugas yang harusnya sudah selesai. Di waktu libur seperti sekarang anda masih memiliki waktu untuk bertanya atau belajar kelompok untuk mengerjakan tugas yang belum selesai bersama teman anda. Degan anada mencoba menyelesaikan tugas anda anda sudah mulai kembali membaca dan belajar sehingga saat masuk sekolah besok senin semua terasa seperti hari-hari biasa.

3.                  Memulai lagi belajar


Tidak  hanya menyelesaikan tugas saja, tetapi anda harus mulai belajar materi yang akan di pelajari di semester genap nanti. Jika anda sudah belajar terlebih dahulu itu akan mempermudah anda untuk mahami materi pelajaran yang diajarkan, anda akan terlihat lebih pintar setelah liburan. Anda dapat meraih nilai baik di ulangan yang pertama . untuk kelas 6, 9, dan 12 anda harus sudah extra berusaha belajar agar saat ujian, anda mendapat nilai yang memuaskan. Jika anda siswa kelas 3 SMA/SMK atau setingkatnya, anda harus mempersiapkan untuk kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini, seperti latihan ujian, ujian praktik, ujian sekolah, tes kerja, tes masuk ke perguruan tinggi dan yang lainnya.

4.                  Membuat target untuk dicapai


Dengan adanya sebuah target tertentu maka kita akan senantiasa berusaha agar target tersebut dapat tercapai. Sebuah target dapat anda tentukan sendiri sesuka hati anda, tentunya target tersebut adalah target yang baik. Semester genap ini adalah penentuan naik tidaknya anda kekelas berikut, lulus tidaknya anda di tingkat tersebut. Jadi targetkan lah kesuksesan anda sekarang juga.

5.                  Melihat jadwal kegiatan 


Agar rencana kita di semester genap ini berjalan lancar tentunya kita harus melihat jadwal tentang kegiatan mendatang, supaya tidak terjadi tabrakan kegiatan yang akan mengakibatkan masalah. Kita harus pintar-pintar menjadwalkan sebuah kegiatan supaya kegiatan tesebut berjalan lancar.

No comments:

Post a Comment